17 May 2010

FOX HUNTING di VILLA PUNCAK TIDAR CONTEST 2010

Pada 28-30 Mei 2010 berlangsung VILLA PUNCAK TIDAR CONTEST 2010, yang mengambil lokasi di Perumahan Villa Puncak Tidar - Malang.
Inisiatif acara ini merupakan komunitas penghobi experiment antenna atau kelompok tracker antenna, mereka minta kita dari MALANG FOX HUNTING CLUB untuk ikut meramaikan dengan Lomba Fox Hunting.
Berpengalaman dari event-event sebelumnya baik yang diselenggarakan Malang atau tempat-tempat lainnya, maka pada acara ini kita mempunyai bentuk target lain.

Dalam kemasan LOMBA WALKING FOX HUNTING, maka kita punya beberapa target :
1. Mengenalkan Fox Hunting untuk komunitas lain.
2. Mengumpulkan teman-teman komunitas penggemar Fox Hunting Jawa Timur, tetapi tidak menutup kemungkinan untuk luar Jawa Timur.
3. Ngobrol, Diskusi sistem lomba yang baru dicoba dan kemungkinan bagaimana akan datangnya, lomba ini kita kemas dalam bentuk kebersamaan, kejujuran dan lebih condong sebagai simulasi latihan yang mungkin bisa diadopsi untuk teman-teman di lokalnya masing-masing, karena sistem ini sudah sering kita gunakan pada latihan rutin teman-teman Malang Fox Hunting Club.



PETUNJUK PELAKSANAAN WALKING FOX HUNTING
TUJUAN :
1.Meningkatkan dan mengukur prestasi kemampuan Fox Hunting anggota ORARI (khususnya untuk anggota di Daerah Jawa Timur)
2.Menyatukan dan mengikat kebersamaan penggemar Fox Hunting anggota ORARI
3.Mencoba system lomba Fox Hunting yang Fair Play dan mudah dalam pelaksanaan

TARGET PESERTA
50 (lima puluh ) peserta dari Anggota ORARI Lokal Malang Raya dan Luar Lokal Malang Raya khususnya Lokal di ORARI DAERAH JAWA TIMUR

PERSYARATAN dan FASILITAS PESERTA

1.Anggota ORARI yang masih aktif dengan menunjukkan IAR dan KTA yang masih berlaku atau Surat Pengantar dari Lokal jika IARnya masih dalam pengurusan.
2.Peserta Lomba adalah perseorangan
3.Membayar Uang Pendaftran sebesar Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah)
4.Mengisi Formulir Pendaftaran
5.Setiap peserta akan mendapatkan
a.Kaos
b.Jam Digital
c.Kupon Makan
d.Minum waktu Start
e.Ballpoint
f.ID Card
g.Piagam

KATEGORI dan HADIAH LOMBA

A.Kategori Peserta Anggota ORARI Lokal Malang Raya
a.Juara 1 - Hadiah Uang Rp. 400.000,- + PIALA
b.Juara 2 - Hadiah Uang Rp. 250.000,- + PIALA
c.Juara 3 - Hadiah Uang Rp 100.000,- + PIALA
B.Kategori Peserta Anggota ORARI di Luar Lokal Malang Raya
a. Juara 1 - Hadiah Uang Rp. 400.000,- + PIALA
b.Juara 2 - Hadiah Uang Rp. 250.000,- + PIALA
c.Juara 3 - Hadiah Uang Rp 100.000,- + PIALA

Note
- Jika peserta untuk Kategori A atau B kurang dari 15 orang maka hadiah uang hanya diberikan untuk Juara 1 dan 2
- Jika peserta untuk Kategori A atau B kurang dari 10 orang maka hadiah uang hanya diberikan untuk Juara 1


WAKTU LOMBA

Lomba diadakan pada : Hari Minggu Tanggal 30 Mei 2010, Jam 09.00 – 12.00
Technical Meeting pada : Hari Minggu Tanggal 30 Mei 2010 Jam 08.00

PENDAFTARAN

Pendaftaran bisa melalui SMS ke HP 081 2358 2346 atau Email armalang@gmail.com biaya pendaftaran ditransfer ke rekening Panitia Lomba Fox Hunting,
BCA MALANG a/c : 315 045 8268 a/n : Benny Arifin Y.A.
Pendaftaran di lokasi lomba mulai hari Sabtu 29 Mei 2010 Jam 09.00 sampai dengan jam 21.00 atau sampai quota peserta telah terpenuhi
LOKASI LOMBA : Seluruh kawasan VILLA PUNCAK TIDAR - MALANG

TATA CARA LOMBA
- Panitia akan menyembunyikan sebanyak 12 (dua belas) buah beacon dengan 6(enam) buah beacon yang harus dicari.
- Jarak tempuh dari keseluruhan beacon yang dicari sekitar 8 KM, dengan lokasi berlembah dan bukit di wilayah Villa Puncak Tidar
- Semua beacon dapat didengar dari titik start
- Setiap Beacon ada Tanda Lokasi Beacon, Frekuensi Beacon, Stempel dan Papan Kontrol Beacon untuk mencatat Callsign dan Jam Penemuan Beacon oleh peserta
- Saat Start semua peserta akan mendapatkan Kartu Kontrol dan Soal
- Beacon harus dicari urut sesuai dengan soal yang diberikan
- Setiap penemuan Beacon peserta harus mengisi Kartu Kontrol Beacon dan Mengisi serta menyetempel Kartu Kontrol Peserta dan dilakukan oleh peserta sendiri (SELF SERVICE COMPETITION).
- Setiap beacon mempunyai bobot nilai 10 (sepuluh)
- Beacon tidak akan diberi Nilai jika :
* Kesalahan penentuan/pencatatan Lokasi Beacon
* Lokasi Beacon tidak ditemukan
* Penemuan Beacon tidak urut sesuai dengan perintah soal
* Kesalahan pencatatan jam penemuan Beacon
* Terjadi perbedaan pencatan jam di Kartu Kontrol Beacon dan Kartu Kontrol Peserta
- Diskualifikasi diberikan kepada peserta yang memindah, merubah atau merusak sarana Beacon (Beacon diawasi oleh panitia yang tersembunyi)
- Pemenang ditentukan berdasarkan TOTAL NILAI BEACON dan WAKTU TERCEPAT mencapai Beacon terakhir (Homing Beacon)
- Kaos yang diberikan panitia WAJIB dipergunakan pada saat lomba
- Jika ada perubahan dalam tatacara lomba, akan dibicarakan dalam technical meeting

PANITIA VILLA PUNCAK TIDAR FOX HUNTING 2010

BENNY ARIFIN Y.A. - YC3BCS
SURYO HARTOKO - YC3CCS

KONTAK PERSON INFO LOMBA :
Benny Arifin – YC3BCS HP : 081 2358 2346 FREN LOKAL : 0341 2195638
Suryo Hartoko – YC3CCS HP : 081 655 6280 FLEXI : 0341 7780899

DIDUKUNG OLEH :

ORARI LOKAL MALANG RAYA
Email : orari.malang@gmail.com

MALANG FOX HUNTING CLUB
www.amatirradiomalang.blogspot.com
Email : armalang@gmail.com